Nikmatnya Cungkring Legenderis Khas Kota Hujan.

 

(Sumber: bisniswisata.co.id)

Bogor memang memiliki berbagai jenis kuliner yang menarik dan menggugah selera, banyak jajanan streetfood yang tak kalah enak dengan makanan resto, salah satunya "Cungkring". Jika kalian sedang berada di kota Bogor atau hanya sedang berjalan-jalan saja, jangan lupa untuk mampir dan mencicipi kuliner cungkring khas kota Bogor, salah satu penjual cungkring legendaris ada di jalan Suryakencana. 

 Memang dari namanya sendiri cungkring terdengar sedikit aneh, tetapi itulah keunikan makanan ini dan membuat orang menjadi penasaran. Nama Cungkring sendiri berasal dari nama bahan-bahan olahan cungkring yaitu "cungur" yang berarti bibir dan kaki Garingan sapi.

Cungkring adalah kuliner khas Kota Bogor yang terbuat dari olahan kaki sapi, makanan ini disajikan dengan daun pisang yang beralaskan kertas nasi,  isian dari cungkring ini sendiri ada irisan kikil, potongan lontong, tempe goreng renyah yang di potong-potong, lalu disiram dengan kuah kacang dan tidak lupa ditaburi bawang goreng dan kecap diatasnya. Jika kamu ingin merasakan sensasi pedas kamu juga bisa menambahkan sambal diatasnya.

Kini tidak banyak ditemukan penjual cungkring, tetapi jika kalian penasaran dan ingin mencoba kuliner satu ini, cobalah pergi ke suryakencana Bogor, disana kalian bisa menemukan berbagai jajanan kaki lima yang melegenda seperti cungkring khas Bogor.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Jalur Pedestrian Sekitar Kebun Raya Bogor Yang Menjadi Favorit Para Pelari.

Sejarah Singkat Jembatan Merah Bogor